ERA TEKNOLOGI BEBAS NAMUN TANGGUNGJAWAB RESUME 19 GMLD

Pertemuan Ke    : 19

Materi                : Era Teknologi Bebas Namun Tanggungjawab

Hari, Tanggal    :  Senin, 12 Desemberb 2021 

Pemateri            : Rifatun

Moderator         : Rosminiyanti



Hari ini Selasa, 14 Desember 2021 saya menyempatkan diri meresume pertemuan ke 19 dari dari kelas Guru Motivator Literasi Digital. Bukan tanpa disadari jika kelas ini akan berakhir 1 pertemuan lagi, tetapi saya merasa ini adalah sesuatu bagi saya masih bertahan disini tanpa beban bersama orang-orang hebat.  Dikelas ini hal yang mustahil untuk senang menullis bisa menjadi nyata berkat pemateri-pemateri hebat.

Pertemuan ke 19 ini dimoderatori oleh Ibu Rosminiyanti mendampingi Narasumber hebat  Ibu Rifatun yang  lahir pada tanggal 28 Desember 1964 Bekerja sebagi guru sejak lulus SPG tahun 1984 ( Wiyata Bakti) di SD Negeri Sidorejo Lor 03 Salatiga. Tahun 1988 sebagai CPNS dan tahun 1990 menjadi PNS. Sambil mengajar melanjutkan studi S1 di Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) Salatiga mengikuti Program Peduli Guru dan lulus tahun 2002. Selang empat tahun (2006) mengambil Program Pasca Sarjana Studi Magister Manajemen Pendidian di Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) lulus tahun 2008. Tahun 2004 mengikuti seleksi Guru Berprestasi Tk Kota (Peringkat II). Tahun 2008 mengikuti seleksi guru berprestasi lagi dan Alkhamdulillah juara I. Maju ke tingkat Provinsi Jawa Tengah hanya menduduki peringkat V. Tahun 2008 mengikuti seleksi Kepala Sekolah . Dan alkhmadullilah dapat diangkat menjadi Kepala Sekolah tahun 2009 di SD Negeri Kecandran 02 (2 tahun), SDN Mangunsari 02 (3,5 tahun), SDN Cebongan 02 (5 tahun) lalu ke SDN Ledok 02 Salatiga bulan April 2020 hingga sekarang. Berikut CV pemateri selengkapnya:


https://drive.google.com/file/d/1nSKICS3oAiKLh2nJjcSkXLuTTE1Xh29R/view?usp=sharing


ERA TEKNOLOGI BEBAS NAMUN TANGGUNGJAWAB



Teknologi adalah keseluruhan sarana untuk menyediakan barang-barang yang diperlukan bagi kelangsungan dan kenyamanan hidup manusia. Penggunaan teknologi oleh manusia diawali dengan pengubahan sumber daya alam menjadi alat-alat sederhana. Wikipedia

Era teknologi bebas benar - benar memiliki pengaruh yang luarbiasa diseluruh aspek kehidupan baik dibidang ekonomi, sosial, politik juga budaya. teknologi serba canggih juga membuat siapapun dapat menggunakanya secara bebas untuk kepentingan apapun, sehingga terkadang kebebasan yang dilakukan menjadi kebablasan dan tidak bertanggungjawab sehingga membuat resah dan merugikan orang lain. 

Agar dapat memanfaatkan teknologi digital dengan bebas namun tetap bertanggungjawab maka setiap insan digital harus memiliki Digital Culture (Budaya Digita), Digital Safety (Keamanan Digita),Digital Ethics (Etika Digita) dan Digital Skills (Kemampuan Digital) yang menjadi landasan dasar Lierasi Digital yang diatur dala undang - undang ITE No.19 Tahun 2016 tentang Perubahan Atas UU No.11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE). (Pasal 27,28,29,30).

Dalam menggunakan teknologi kita diberi kebebasan. Pemanfaatan teknologi dalam dunia pendidikan antara lain :

1. Membantu untuk mengelola prioritas.

2. Komunikasi yang lebih baik.

3. Menggunakan cara yang berbeda untuk Pendidikan.

4. Memanfaatkan teknologi tepat waktu.

Selain empat cara di atas, berikut contoh pemanfaatan teknologi supaya kegiatan belajar menjadi lebih mudah 

1. Kamus online untuk mempelajari bahasa asing.

2. Menonton video pembelajaran di situs video sharing.

3. Memakai aplikasi untuk penunjang kegiatan belajar.

4. Manfaatkan website penyedia materi pelajaran.

5. Gunakan fitur yang ada di smartphone.


Era teknologi bebas namun tanggung jawab dapat disiasati dengan menggunakan teknologi untuk hal-hal positif, bermanfaat dan bersifat berkemajuan untuk membangun.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MENGELOLA JEJAK DIGITAL

MEMBUAT COVER BUKU YANG MENARIK RESUME 27 BELAJAR MENULIS

BIJAK DALAM BERMEDIA SOSIAL RESUME 16 LITERASI DIGITAL